Berkarakter, Berwawasan, Beriman
Assalamualaikum..... Hai smanekayours
Salam sejahtera bagi kita semua, apa kabar? Masih semangat nih pastinya! Kami perwakilan dari Jurnalistik SMAN Kesamben mengucapkan Selamat Hari Kesaktian Pancasila tanggal 01 Oktober 2023 momen menghormati dan mengenang seluruh pahlawan yang telah gugur dalam melindungi Pancasila.
Pada hari minggu,01 Oktober 2023 SMANEKA mengadakan upacara bendera untuk memperingati hari kesaktian pancasila yang diikuti dari siswa/i kelas X-XII. Kalian tau nga sih kenapa setiap tanggal 01 Oktober selalu diadakan upacara untuk memperingati hari kesaktian pancasila karena upacara ini dilaksanakan untuk mengenang peristiwa yang hampir mengancam keberadaan ideologi Pancasila pada peristiwa G30S/PKI
Peristiwa G30S/PKI adalah peristiwa mencekam dimana para pahlawan menaruhkan jiwanya untuk Indonesia tercinta, peristiwa ini dilatarbelakangi oleh Partai Komunis Indonesia (PKI) yang ingin merobohkan pemerintahan Bung Karno dan merubahnya menjadi pemerintahan yang komunis. Miris jika diingat lagi perjuangan para pahlawan yang harus tewas dengan cara yang mengenaskan, ditengah malam rumah mereka dikepung oleh para prajurit penghianat, para pahlwan dibunuh dan dimasukkan kedalam sumur kecil dan menutupinya dengan dedaunan kering,
Peristiwa ini terjadi pada tanggal 30 September - 1 Oktober 1965. Begitulah latarbelakang singkat mengapa setiap tanggal 1 Oktober diperingati sebagai hari kesaktian pancasila. Dengan tema ini menjelaskan bahwa adanya peringatan Hari Kesaktian Pancasila bangsa Indonesia membulatkan tekadnya untuk mempertahankan, menjunjung tinggi dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan untuk menegakkan kebenaran dan keadilan yang ada.
Hari Kesaktian Pancasila diperingati oleh bangsa Indonesia dengan sejumlah tujuan. Berikut tujuan peringatan Hari Kesaktian Pancasila:
1. Diperingati untuk mengenang peristiwa kelam G30S/PKI yang pernah terjadi di Indonesia
2. Mengingatkan bangsa bahwa Indonesia memiliki kekuatan dalam menghadapi setiap tantangan.
3. Sebagai momentum merefleksikan kembali nilai-nilai Pancasila untuk menyatukan cita-cita Indonesia
Komentar (0)